KERANGKA ACUAN KERJA
Jasa Fasilitator Lokal untuk Program Promosi Perubahan Perilaku & Kebersihan Tanggap COVID-19
10 lokasi di Jawa & Nusa Tenggara Barat, Indonesia
Kebijakan Keamanan COVID-19
Seluruh kegiatan akan dilaksanakan mengikuti panduan dan arahan Pemerintah untuk penanganan COVID-19. Kegiatan lapangan dan perjalanan domestik akan ditiadakan, kecuali jika dianggap aman, serta akan mengikuti aturan pemerintah setempat. SNV mengutamakan keamanan dan keselamatan staf, mitra lokal, dan masyarakat, serta akan terus memantau situasi di seluruh wilayah program dan menyesuaikan program sesuai perkembangan terbaru.
1. SNV Netherlands Development Organisation
SNV memiliki visi mewujudkan masyarakat yang memiliki akses dan kebebasan untuk mendapatkan pembangunan berkelanjutan di segala aspek kehidupan. Tim global SNV yang terdiri dari ahli internasional dan lokal bekerja sama dengan mitra lokal untuk membekali masyarakat, kelompok usaha, serta organisasi lokal dengan pengetahuan, metode, serta jejaring yang dibutuhkan untuk meningkatkan pendapatan mereka serta mendapat akses terhadap layanan dasar.
Di Indonesia, SNV bekerja sama dengan mitra lokal dalam 2 sektor: Pertanian dan Air Bersih, Sanitasi, dan Kebersihan (Water, Sanitation, and Hygiene/WASH). Dalam sektor WASH, SNV berfokus untuk meningkatkan akses terhadap sanitasi aman dan menjamin keberlanjutan perilaku kebersihan, dengan menawarkan solusi yang dapat direplikasi, serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat dalam konteks perkotaan dan perdesaan.
2. Promosi Kebersihan dan Perubahan Perilaku dalam Situasi Pandemi COVID-19
Sejak pertama kali kasus positif COVID-19 diidentifikasi di Indonesia pada 2 Maret 2020, pemerintah pusat dan daerah telah melakukan berbagai upaya untuk mengedukasi masyarakat dan mencegah penyebaran wabah di dalam negeri. Sayangnya, berbagai tantangan masih terus dihadapi, terutama bagi kelompok masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Pulau Jawa, yang situasi kehidupan dan pekerjaannya tidak memungkinkan social distancing dan bekerja dari rumah. Kelompok ini juga merupakan populasi yang paling sulit melaksanakan perilaku kebersihan/higiene karena terbatasnya akses air bersih, sabun, dan fasilitas sanitasi, serta rendahnya kesadaran/informasi tentang perilaku yang aman. Kelompok ini sangat bergantung pada pasar tradisional, penggunaan sarana transportasi umum, puskesmas, serta kemungkinan anak-anaknya akan masuk kembali ke sekolah negeri.
Selain itu, tantangan juga dihadapi kelompok masyarakat di beberapa wilayah Lombok Tengah dan Lombok Timur yang memiliki tradisi menyalurkan tenaga kerja ke wilayah Jawa dan Bali, sebagian besar adalah perempuan sebagai tenaga kerja domestik dan pembersih di berbagai jenis usaha, termasuk jaringan hotel. Mobilitas kelompok ini untuk pulang-pergi kampung halaman dan lokasi bekerja cukup tinggi, terutama bagi mereka yang memiliki anak di kampung halaman dan menitipkannya pada orang tua.
Kelompok-kelompok di atas terpapar risiko tinggi terkena infeksi, yang bahkan lebih tinggi lagi bagi perempuan dan anak perempuan sebagai pengasuh/perawat utama rumah tangga, lansia, serta penyandang disabilitas.
Untuk mendukung pemerintah dalam menghadapi tantangan di atas, SNV merancang program yang bertujuan:
ü Meningkatkan pengetahuan, motivasi, dan kemampuan diri untuk mempraktikkan cuci tangan pakai sabun dan kebersihan lingkungan bagi kelompok sasaran
ü Menyesuaikan dan memvalidasi pesan dan kegiatan promosi yang dapat direplikasi oleh mitra lokal (pemerintah daerah, organisasi lokal, komunitas remaja, kelompok representatif), serta didiseminasi oleh pemerintah pusat dan provinsi untuk dampak yang lebih luas
Lokasi program di Jawa & NTB adalah sebagai berikut:
· Kabupaten Probolinggo,
· Kabupaten Gresik,
· Kabupaten Sleman,
· Kabupaten Kebumen,
· Kabupaten Gunung Kidul,
· Kota Cimahi,
· Kota Surakarta,
· Kabupaten Bantul,
· Kabupaten Lombok Timur,
· Kabupaten Lombok Tengah
3. Latar Belakang
SNV menbutuhkan jasa 10 Fasilitator Lokal yang akan berkoordinasi dan berkomunikasi sehari-hari dengan pemerintah daerah di 10 kabupaten/kota, juga dengan mitra lokal yang relevan (NGO, KSM, organisasi penyandang disabilitas, sektor swasta, komunitas remaja), dan secara umum mendukung pelaksanaan program.
4. Lingkup kerja
Mendukung pelaksanaan program promosi perubahan perilaku & kebersihan tanggap COVID-19 di lokasi penugasan masing-masing dengan menjadi kontak utama antara tim SNV, pemerintah daerah, dan mitra lokal; dan mendukung pelaksanaan aktivitas program secara umum, termasuk pemantauan dan evaluasi.
5. Detail Penugasan
Detail penugasan yang akan dilaksanakan Fasilitator Lokal adalah:
1. Melaksanakan survei data dasar, tengah program, dan akhir program dengan mengumpulkan data via kuesioner dan FGD (diskusi kelompok terarah) di lokasi program
2. Melaksanakan koordinasi dan konsultasi rutin dengan pemerintah daerah (termasuk gugus tugas penanganan COVID-19) dengan mengatur pertemuan dan kegiatan yang sejalan dengan rencana kerja, serta melaporkan setiap kegiatan koordinasi
3. Mengidentifikasi, memobilisasi, dan berkoordinasi dengan mitra lokal yang mendukung tujuan program dengan mengatur pertemuan dan kegiatan yang sejalan dengan rencana kerja, serta melaporkan setiap kegiatan koordinasi
4. Melaksanakan, menindaklanjuti, mengawasi, dan melaporkan kegiatan promosi perubahan perilaku dan kebersihan di sekolah, fasilitas umum, fasilitas kesehatan, dan tingkat masyarakat
5. Mengawasi dan melaporkan penyediaan contoh sarana cuci tangan pakai sabun (CTPS), termasuk aspek pemanfaatan dan fungsionalitas
6. Mendukung kegiatan lainnya di tingkat kabupaten/kota sesuai kebutuhan dan sejalan dengan rencana kerja
7. Terlibat aktif dan berkontribusi dalam pelatihan, pertemuan koordinasi, dan inisiatif lainnya yang dilaksanakan SNV untuk kesuksesan program
6. Hasil Penugasan
Sebagai penyedia jasa, Fasilitator Lokal akan menyampaikan hasil pekerjaan sebagai berikut:
a. Untuk survey data dasar, tengah, dan akhir program: kuesioner yang sudah terisi dan rekaman/notulensi/laporan FGD
b. Kegiatan bulanan (untuk memproses pembayaran jasa fasilitator):
· Rencana kegiatan/laporan/kontribusi yang sejalan dengan lingkup kerja dan rencana kerja
· Jadwal/undangan dan laporan pertemuan dengan pemerintah daerah, termasuk dokumentasi kegiatan (foto, daftar hadir, rekaman pertemuan online)
· Jadwal/undangan dan laporan pertemuan dengan mitra lokal, termasuk dokumentasi kegiatan (foto, daftar hadir, rekaman pertemuan online)
· Laporan, video, foto kegiatan promosi perubahan perilaku (baik tatap muka maupun online) di sekolah, fasilitas umum, dan fasilitas kesehatan sejalan dengan rencana kerja
· Laporan kajian penggunaan dan fungsionalitas contoh sarana CTPS
· Kontribusi/masukan untuk kegiatan koordinasi dan komunikasi dengan SNV
7. Durasi dan Jenis Kontrak
Kontrak berjenis penyediaan jasa fasilitator lokal (bukan staf permanen) dan dimulai sejak 1 Oktober 2020 hingga 15 Agustus 2021, penugasan penuh waktu.
8. Pelaporan
Fasilitator Lokal melapor kepada Advisor SNV yang sudah ditentukan (supervisor utama), yang juga akan menyetujui kegiatan dan hasil penugasan yang sesuai dengan kriteria evaluasi kinerja/kualitas SNV. Project Manager SNV akan berperan sebagai supervisor sekunder.
9. Pengaturan Pembayaran
Pembayaran bulanan atas jasa fasilitator dalam kurs Rupiah sejumlah nilai kontrak yang disepakati akan diproses setelah penyetujuan laporan bulanan dan pencapaian target penugasan sesuai rencana kerja.
10. Kebijakan Kepatuhan
Fasilitator Lokal wajib mematuhi Kode Etik SNV dan Panduan Administrasi dan Keuangan SNV.
11. Manfaat dan Dukungan bagi Fasilitator Lokal
Fasilitator Lokal terpilih akan mendapatkan manfaat dan kompensasi berikut ini:
1. Pelatihan tersertifikasi oleh tim SNV di bidang teknis promosi perubahan perilaku & kebersihan, gender dan inklusi sosial, pencegahan COVID-19, dan pengumpulan data berbasis aplikasi
2. Perjalanan dinas dan kegiatan lapangan di kabupaten/kota lain sebagai ajang bertukar pembelajaran
3. Proses coaching/pendampingan jangka panjang yang berfokus pada kinerja perorangan
4. Panduan, materi, dan produk komunikasi untuk kegiatan sosialisasi dan advokasi
5. Seluruh pembiayaan untuk kegiatan
6. Seluruh pembiayaan untuk perjalanan dinas, akomodasi, uang harian (jika perjalanan sudah diizinkan)
12. Tugas & Tanggung Jawab Fasilitator Lokal
1. Mengikuti pelatihan dan sesi persiapan yang dilaksanakan SNV
2. Melaksanakan kegiatan sesuai rencana kerja, sejalan dengan panduan, jangka waktu, dan pedoman gender dan inklusi sosial yang disediakan SNV
3. Membangun dan menjaga hubungan baik dengan pemerintah daerah
4. Membanguna dan menjaga hubungan baik dengan mitra lokal dan masyarakat sasaran
5. Memfasilitasi komunikasi SNV dengan pemerintah daerah dan pemangku kebijakan lainnya
6. Mengikuti proses coaching dan sesi pendampingan teknis yang dilaksanakan SNV
7. Melaksanakan pengumpulan data dan melaporkan seluruh kegiatan sesuai panduan dan jangka waktu program
8. Melaporkan isu/tantangan yang berpotensi mengganggu pelaksanaan program dengan tepat waktu
9. Mematuhi prosedur administrasi dan keuangan SNV
10. Mematuhi kode etik SNV
13. Profil Fasilitator Lokal
1. Dibutuhkan: anggota dari organisasi lokal atau tenaga ahli lokal berpengalaman
2. Dibutuhkan: pengalaman sebagai fasilitator, terutama berkoordinasi dengan pemerintah daerah
3. Dibutuhkan: memiliki koneksi dan hubungan baik dengan pemerintah daerah
4. Dibutuhkan: asli berasal dari kabupaten/kota lokasi penugasan, atau memahami dengan baik budaya lokasi penugasan, termasuk bahasa lokal
5. Dibutuhkan: ketersediaan bekerja sebagai fasilitator penuh waktu (10,5 bulan, 1 Oktober 2020-15 Agustus 2021) yang membutuhkan kegiatan lapangan dan perjalanan dinas (sesuai kebijakan aturan COVID-19)
6. Dibutuhkan: pengalaman dalam promosi perubahan perilaku & kebersihan
7. Diutamakan: pengalaman dengan topik gender dan inklusi sosial
8. Diutamakan: bekerja dengan baik di bawah supervisi/pendampingan jarak jauh
9. Diutamakan: pengalaman pengumpulan data, terutama dengan kuesioner berbasis aplikasi
14. Proses Aplikasi
Jika tertarik, mohon dapat mengisi dan melengkapi formulir RFQ terlampir serta mengisi formulir aplikasi online melalui tautan berikut ini http://bit.ly/ApplyForm_LFofHBCC
Harap kirimkan formulir RFQ dan mengakses tautan sebelum tanggal penutupan yaitu pada Sabtu, 5 September 2020 jam 17.00 WIB.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan akses www.snv.org
0 Comments:
Posting Komentar