[newdevjobsindo] Request for proposal “IT Demand Assessment for MSMEs Work in Tech – YEE” - Lowongan Kerja LSM NGO

Rabu, 31 Agustus 2022

[newdevjobsindo] Request for proposal “IT Demand Assessment for MSMEs Work in Tech – YEE”

PLAN INDONESIA
Plan International telah bekerja di Indonesia sejak 1969 dan resmi menjadi Yayasan Plan International Indonesia (YPII) pada tahun 2017 bekerja untuk memperjuangkan pemenuhan hak anak dan kesetaraan bagi anak perempuan. Salah satu programnya, Ketenagakerjaan dan Kewirausahaan Kaum Muda (YEE), diimplementasikan dengan tujuan agar kaum muda marginal, terutama perempuan, mendapatkan pekerjaan yang layak melalui pekerjaan formal maupun berwirausaha. Sejak 2016, Program YEE memulai proyek ketenagakerjaan di bidang ICT, dengan fokus kaum muda perempuan, yang bertujuan untuk mendorong akses kaum muda marjinal terhadap kesempatan ekonomi dari sektor yang tumbuh dan menjanjikan di masa depan. Melalui program Kiat Muda, Tech Muda, ICT for Girls, dan saat ini Work in Tech Plan Indonesia memberikan pendampingan dan pelatihan bagi kaum muda untuk bisa beradaptasi dengan kebutuhan pasar kerja.

LATAR BELAKANG
Saat ini, melalui dukungan dari Google.org, serta bermitra dengan INCO, Plan Indonesia melanjutkan komitmennya untuk mendukung partisipasi kaum muda di daerah Jawa Timur dan Jawa Barat di bidang IT Support. Sebanyak 10,000 beasiswa program sertifikasi IT Support Google Professional akan diberikan kepada kaum muda, dengan fokus kepada kaum muda miskin, kaum muda perempuan, kaum muda difabel dan kaum muda yang terdampak secara ekonomi oleh COVID 19. Tujuan proyek ini adalah membekali 10,000 anak muda usia 18-29 tahun di Indonesia dengan keterampilan IT Support, serta menyalurkan para penerima manfaat proyek yang sudah terlatih ini ke peluang kerja yang diharapkan. Untuk mendukung kegiatan tersebut, maka diperlukan sebuah assessment yang dapat memberikan gambaran terkait kebutuhan penguasaan technical skill, terutama di bidang IT diperlukan oleh private sector dan kelompok usaha kecil menengah (UMKM) di wilayah Bandung, Cirebon, Surabaya, Malang, Jabodetabek, Yogyakarta, Bali (Badung dan Denpasar) dan Makassar. Dengan tersedianya gambaran kebutuhan penguasaan technical skill, maka diharapkan akan mendukung proses link and match yang akan berujung pada penyerapan tenaga kerja di wilayah terkait.

Informasi lebih lengkap dapat mengunduh tautan berikut 


PENGIRIMAN APLIKASI
Calon vendor mengirimkan aplikasi ke yayasan.procurement@plan-international.org dengan subjek "Enumerator IT Demands Assessment_Work in Tech_Nama" sebelum 08 September 2022 jam 17.00 WIB

Seluruh penawaran yang diterima akan diperlakukan secara rahasia.

Hanya kandidat terpilih yang akan menerima pemberitahuan lebih lanjut dan diundang untuk wawancara.

"Plan Indonesia mendorong Perempuan Indonesia untuk berpartisipasi dalam bidding ini"


0 Comments:

Posting Komentar

iklan banner


Top